Boiyen Sempat Putus Nyambung dengan Suami, Cerita Kisah Sebelum Menikah

3 hours ago 3

Tak banyak yang tahu soal cerita Boiyen sempat putus nyambung dengan suami sebelum akhirnya menikah. Cerita cinta keduanya cukup tertutup, jauh dari sorotan media. Kini, Boiyen baru membuka kisah asmaranya dengan suami, Rully Anggi Akbar yang sedang tersandung kasus terkait dugaan penipuan. 

Baca Juga: Penyanyi Denada Digugat, Diduga Telantarkan Anak Kandung

Boiyen Sempat Putus Nyambung dengan Suami Sebelum Menikah

Seperti yang kita tahu, Boiyen dan Rully Anggi telah melangsungkan pernikahan pada 15 November 2025. Keduanya menikah di ICE BSD, Tangerang. Sosok sang suami tersebut baru diketahui publik setelah menikah, lantaran Boiyen memilih menyembunyikan identitas Rully dari sorotan media. 

Tidak Ada Kata Jadian

Dalam podcast PWK, Boiyen sempat menceritakan kisah cintanya. Kepada Gofar Hilman, ia sempat menceritakan perjalanan asmaranya dengan suami yang tidak ada kata jadian. Asmara yang terjalin mengalir begitu saja. 

“Pacaran, tp aku kayak jalan gitu gak ngomong kayak anak SMA ‘eh kita nembak tanggal berapa?’ gitu-gitu, ya udah jalan aja krn udah tua,” ungkap Boiyen.

Setelah menjalin hubungan pacaran sejak 2023, setahun kemudian Boiyen dan Rully memutuskan untuk berpisah. Boiyen sempat putus dengan suami ini lantaran keduanya diterpa sebuah masalah. Hampir selama satu bulan, baik Rully maupun Boiyen tidak berkomunikasi kembali. 

“Akhirnya satu tahun eh putus, terus beberapa minggu lagi chat-chatan,” ujar Boiyen. 

Baca Juga: Manohara Putus Cinta Usai Go Public dengan Kristian Hansen

Mendekati Boiyen Kembali

Setelah putus, Rully akhirnya datang kembali. Ia mulai mendekati Boiyen, bahkan mengajak untuk ke Palembang. Tujuannya tak lain adalah bertemu dengan keluarga besar Rully. 

“Ternyata ia balik lagi aku diajak ke rumah keluarganya pas waktu kondangan ke saudaranya di Palembang. Satu keluarganya datang semua,” terang Boiyen. 

Pada saat itu, ayah Rully memintanya untuk segera menikah. Menyusul saudara Rully yang menikah pada hari itu. Sebagai bentuk keseriusan, Boiyen menantang Rully untuk bertemu dengan ibundanya meski sempat putus nyambung sebelum jadi suami.

“Kata papanya ‘udah cepetan tentuin tanggalnya gitu kan. Lah kalau saya mah perempuan ya, Pak.’ Aku bilang gitu kan. Kalo perempuan kan gmna lakinya ya,” cerita Boiyen. 

“Ya, kalau emg serius datanglah ke rumah aku minta ya,” imbuhnya. 

Setelah momen pertemuan di Palembang, akhirnya Rully benar mendatangi rumah Boiyen. Ia meminta restu pada ibunda Boiyen, kemudian memutuskan menikah pada 15 November 2025.

Tersandung Kasus Investasi

Baru-baru ini, suami Boiyen tengah tersandung kasus dugaan penipuan Investasi. Investor berinisial RF akhirnya melaporkan Rully ke Polda Metro Jaya. Laporan tersebut masuk pada Selasa, 6 Januari 2026 lalu di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya. 

Baca Juga: Ichal Muhammad Pernah Nikah Siri, Akui Hubungannya dengan Faby Marcelia

Di tengah kasus yang menyandung suaminya, Boiyen menceritakan perjalanan asmaranya. Boiyen sempat putus nyambung dengan suami pun dibongkar kepada Gofar Hilman. Kepada Gofar, Boiyen menyebutkan bahwa sempat putus nyambung dengan suami sebelum menjalin hubungan serius seperti sekarang ini. (R10/HR-Online)

Read Entire Article
Perayaan | Berita Rakyat | | |